Penghargaan FST UIN Jakarta kepada Dosen, Prodi, Tendik Serta Tenaga Pelaksana
Rabu, 21 Februari 2024, Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Jakarta menggelar acara Rapat Dosen sekaligus Penyerahan Penghargaan yang penuh makna untuk menghargai kontribusi luar biasa dari dosen, prodi, tendik, dan tenaga pelaksana dalam menjaga kualitas dan kemajuan fakultas. Acara ini menjadi momen yang istimewa di mana dedikasi dan prestasi para penerima penghargaan diberikan pengakuan yang layak. Salah satu penghargaan yang diberikan dalam acara ini adalah penghargaan untuk Jurnal Terbaik Berdasarkan Perkembangan, yang diberikan kepada InPime, JTI, dan AlFiziyah, mengakui kontribusi mereka dalam memajukan dunia ilmiah.
Dalam aspek akademis, FST UIN Jakarta juga memberikan penghargaan kepada para dosen yang telah menunjukkan keunggulan dalam publikasi ilmiah dan kontribusi terhadap bidang studi mereka. Nama-nama seperti A'ang Subyakto, M.Kom., Dr. Siti Ummi Masruroh, M.Si., dan Agus Rimus Liandi, M.Si., menerima apresiasi atas prestasi mereka yang luar biasa dalam penelitian dan pengajaran. Selain itu, penghargaan diberikan kepada dosen-dosen seperti Taufik Edy Sutanto, M.Sc.Tech., Ph.D., Prof. Dr. Syopiansyah., M.Si., dan Rizki Adi Puspita, M.M., yang telah memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan kurikulum,kerjasama dan pembelajaran.
Tak hanya itu, dalam penghargaan ini juga diakui prestasi-prodi terbaik berdasarkan Indikator Kinerja Utama (IKU) yaitu Prodi Kimia dan inovasi serta tata kelola yang cemerlang yaitu Teknik Informatika. Tendik seperti Abdul Wahab, S.S., M.Sos., Ayu Kurnia, S.Pd., dan Nunung Isnaini Dwi Ningsih, S.Si., M.Kom., juga mendapatkan apresiasi atas kinerja mereka yang luar biasa. Penghargaan diberikan dengan harapan bahwa pencapaian mereka akan menginspirasi yang lainnya dan terus memotivasi seluruh komunitas akademik di FST UIN Jakarta menuju keunggulan yang lebih besar lagi.