SIGMA (Sunnah itu Ghiroh Mahasiswa Fisika)
FST UIN JAKARTA - 21 OKTOBER 2019, Sigma Merupakan suatu kegiatan yang bertujuan untuk Meningkatkan Keimanan dan Ketakwaan Mahasiswa Fisika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, mengenalkan Amalan Sunnah kepada Mahasiswa Fisika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan menanamkan Kebiasaan diri Mahasiswa Fisika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta untuk Mengerjakan Salah satu Amalan Sunnah secara Istiqamah.

Sigma dilaksanakan tiga kali dalam satu periode kepengurusan, yaitu pada Jum'at, 13 September 2019 yang bertempat di Mushola Lt.2 FST UIN Jakarta, dengan pembicara Kak Bayu dari jurusan Fisika Angkatan 2014 yang bertemakan Keutamaan Puasa Sunnah.

Dan kedua kalinya dilaksanakan pada Senin, 21 Oktober 2019 dengan pembicara Kak Fahmi dari jurusan Fisika Angkatan 2014 yang bertempat di Loby FEB UIN Jakarta dengan Tema "Karakter Pemimpin yang Baik Menurut Al-qur'an", dan masih ada satu kali pelaksanaan Sigma pada bulan November mendatang.

Harapan diadakannya kegiatan ini adalah agar dapat menumbuhkan jiwa Keislaman dan Ghiroh mengamalkan Sunnah dalam diri seorang mahasiswa fisika UIN Jakarta.
