ARMIC FST 2018
Salah Satu pemenang Acara ARMIC
FST UIN Jakarta, Rabu, 12 Desember 2018 - ARMIC yang merupakan singkatan dari Agribusiness, Jurnalist, Enterpreneur, Sport, Art adalah event yang diadakan oleh mahasiswa baru jurusan Agribisnis. Event ini dipersiapkan dalam waktu 3 minggu.
Dengan persiapan yang kurang dari sebulan itu, ALERT sukses menjadi event besar di kalangan mahasiswa baru Fakuktas Sains dan Teknologi. Salah satu dari rangkaian event tersebut adalah ARMIC yakni Agribusiness Music Competition. ARMIC merupakan ajang kompetisi menyanyi yang diadakan untuk seluruh mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi.

Ajang kompetisi ini disambut baik oleh seluruh mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi. Mulai dari band, solo singer, duet, trio vokal antusias mengikuti ARMIC ini.
ARMIC juga mengundang para juri dari alumni-alumni Fakultas Sains dan Teknologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang tentunya berpengalaman di bidang musik

Opening ARMIC dimulai dari sambutan ketua HMJ Agribisnis, perwakilan dosen Agribisnis, dan kaprodi Agribisnis dilanjutkan dengan pengguntingan pita tanda bahwa ARMIC secara resmi dibuka. Panitia berharap, acara yg dilaksanakan pada hari Rabu, 12 Desember 2018 itu dapat menjadi wadah bagi para mahasiswa untuk menunjukkan minat dan bakat mereka dalam bermusik.
Acara terakhir dari ARMIC yaitu pengumuman pemenang yang dimenangkan oleh Umam dari jurusan Teknik Informatika sebagai juara pertama. Disambung dengan performance dari panitia ARMIC yang menandakan bahwa acara selesai pula.
Thanks for ARMIC!